Ombak Kecemasan
Lautan takkan pernah benar-benar tenang. Ombak dan badai akan selalu menerjang.
Dalam hidup, masalah datang silih berganti; mengusik kenyamanan, merenggut kepentingan, hingga membuat diri kita terus merasa cemas.
Namun, bagaimanapun ombak memberi kita dorongan. Tanpanya, kita akan terombang-ambing di tengah lautan.
Kecemasan adalah alasan kita dapat bertahan. la lah yang memperingatkan kita akan bahaya, serta merancangkan skenario penghindaran agar dampaknya tidak terlalu besar.
Jika kecemasan tidak menyenangkan, ketahuilah, ia memang seharusnya begitu.
Jika tidak, kita tidak akan pernah sadar dan bergerak untuk mengatasi ancaman yang ada.
Dalam buku ini, kamu akan berkelana menyusuri lautan, lalu berkenalan, dan bekerjasama dengan kru cemas untuk menghadapi ombak kecemasan.
KETERANGAN BUKU:
Judul: Ombak Kecemasan
P
enulis: Wafi Hakim Al Sidqy dan Puteri Rahma Yanti
Jumlah Halaman: 170 halaman
Ukuran: 14x20 cm
